PERSIAPAN PERINGATAN TAHUN BARU ISLAM DI YAYASAN AL MA'RUF HAMIDI

 

Persiapan tahun baru Muharrom
Rapat Persiapan Pawai Tahun Baru Islam


MIRDA -  Dalam rangka Persiapan Tahun Baru Islam 1444 H di Yayasan Al-Ma'ruf Hamidi, Dewan guru MI Roudlotul Athfal mengadakan rapat dengan pembahasan persiapan dan agenda pawai menyambut Tahun Baru Islam 1444 H. Rapat tersebut dilaksanakan di perpustakaan MI Roudlotul Athfal. 

Hasil dari rapat antara lain kegiatan pawai  menyambut Tahun Baru Islam 1444 H dilaksanakan oleh seluruh siswa-siswi dan santri dari semua lembaga di bawah naungan Yayasan Al-Ma'ruf Hamidi, meliputi TPQ Roudlotul Ma'ruf, RA Al Ma'ruf, MI Roudlotul Athfal, Madin Ula dan Madin Wusto Al Ma'ruf.

Pelaksanaan Pawai Ta'aruf rencananya akan dilaksanakan pada hari Jum'at, 29 Juli 2022 ba'da sholat Maghrib atau bertepatan dengan malam Tahun Baru Islam.

Pawai Ta'aruf Tahun Baru Islam
Foto Pawai Tahun Baru Islam Sebelum Pandemi
  

Ketentuan Pawai :

1. Semua siswa/santri dan Guru/Asatidz/Asatidzah Yayasan Al Ma'ruf Hamidi wajib mengikuti pawai.

2. Semua siswa/santri Yayasan Al Ma'ruf Hamidi berkumpul di halaman Yayasan Al Ma'ruf Hamidi ba'da sholat Maghrib

3. Busana

 - Siswa/santri Putri memakai baju-rok-jilbab berwarna putih. 

- Siswa/santri Putra memakai baju-celana berwarna putih dan kopyah hitam

- Semua peserta pawai memakai sandal.

4. Barang yang Dibawa

 - Siswa/santri kelas 1-3 membawa senter.

 - Siswa/santri kelas 4-6 membawa oncor.

  • Senter dan Oncor disiapkan oleh siswa.
  • Minyak tanah disiapkan oleh Guru.

5. Rute 

Rute pelaksanaan pawai dari Madrasah-Toyaning Lor-Toyaning Kidul-Lorok-Turi-Madrasah. 

6. Acara ini dimeriahkan oleh grup Drumband Sunan Bonang

7. Pembagian Konsumsi

RA dan TPQ : Di depan Musolah

MI : Di depan Kantor MI

Madin : Di depan Kantor Madin


Untuk memeriahkan Tahun Baru Islam secara Online, kalian dapat ikut serta menggunakan twibbone Tahun Baru Islam 1444 H oleh Yayasan Al Ma'ruf Hamidi dengan cara memasukkan foto kalian dan share ke status wa atau sosial media lainnya.

Klik twibbone ini



0 Response to "PERSIAPAN PERINGATAN TAHUN BARU ISLAM DI YAYASAN AL MA'RUF HAMIDI"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel